7 Tips Menulis Rapi Agar Nyaman Dibaca
Siapa nih disini yang kalau nulis catatan suka berantakan? Dan ujung-ujungnya jadi malas baca? Stop lakukan itu mulai dari sekarang! Soalnya aku punya tips yang bisa membantu kamu biar tulisanmu bisa jauh lebih rapi, lho. Sebelum lanjut ke tips menulis rapi, kamu tau nggak sih, apa saja manfaat dari menulis rapi? Ini dia beberapa manfaat dari menulis rapi : Meningkatkan semangat kita saat belajar yaitu membaca catatan menjelang ujian karena tulisan yang rapi nyaman untuk dibaca. Membuat kita lebih percaya diri saat menulis surat untuk seseorang atau saat diberikan tugas menulis. Dipuji oleh teman atau guru karena tulisan rapi. Jika tulisan kita rapi, kita akan lebih mudah untuk menulis di kertas tanpa garis seperti HVS. Nah, itu dia beberapa manfaat dari menulis rapi. Sebenarnya masih banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari menulis rapi. Yuk, sini biar aku kasih tau 7 tips menulis rapi agar nyaman dibaca : Pakailah pulpen yang paling nyaman menurutmu saat menulis. Conto...